Kemping, Rekreasi Murah Bersama Keluarga

Liburan bersama keluarga tidak harus mahal, banyak alternatif liburan bersama keluarga yang relatif murah, salah satunya adalah dengan berkemah atau kemping. Selain murah, kemping juga banyak manfaatnya.

Sekadar diketahui, kemping sebagai aktivitas rekreasi mulai populer pada awal abad ke-20. Kegiatan ini juga umumnya disertai dengan rekreasi luar ruangan lainnya, seperti mendaki gunung, berenang, memancing, bersepeda, berkebun, dan sebagainya. Selain relatif murah, wisata kemping juga memiliki manfaat yang tidak sedikit bagi keutuhan keluarga, anak-anak maupun kesehatan.

Saat kemping, tercipta waktu bersama keluarga yang berkualitas sebab anak-anak dan orang tua tidak diganggu dengan gadget, televisi maupun urusan lainnya. Saat kemping anak-anak dan orang tua biasanya akan tidur bersama dalam satu tenda serta merasakan kedinginan bersama. Moment tersebut tentunya menjadi quality time yang sangat berharga.

Bagi anak-anak kemping di ruang terbuka dapat melatih kepekaan terhadap lingkungan, menumbuhkan keberanian, melatih kemandirian dan kedisiplinan, melatih anak untuk beradaptasi dengan lingkungan baru, melatih anak untuk bekerja sama dan bergotong royong, serta melatih anak untuk menghadapi dan menyelesaikan masalah.

Beraktivitas di luar ruangan dapat pula meningkatkan kesehatan sebab udara di alam terbuka seperti di pegunungan dan pantai menyediakan banyak oksigen yang bersih yang sangat dibutuhkan manusia. Selain itu aktivitas luar ruangan juga memerlukan aktivitas fisik yang dapat membakar kalori dan memperlancar peredaran darah.

Namun demikian masih banyak oarng yang beranggapan bahwa kegiatan kemping bersama keluarga di alam bebas terkesan ribet, tidak aman, kurang nyaman serta sangat menyusahkan terutama terkait dengan urusan sanitasi seperti buang air besar/kecil dan mandi. Tetapi hal tersebut tentunya dapat diminimalisir dengan persiapan dan perencanaan yang baik, ditambah saat ini banyak spot-spot kemping yang menawarkan fasilitas yang minimalis maupun fasilitas yang sangat super lengkap sehingga sangat memudahkan wisatawan.

Tips Kemping Aman dan Nyaman

Aktivitas berkemah bisa dilakukan dengan siapa saja. Juga, tidak menghabiskan terlalu banyak biaya. Meskipun terkesan mudah, tetapi ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat akan melakukan kegiatan ini.

  1. Tentukan lokasi berkemah, ini sangat penting karena akan mempengaruhi persiapan yang harus dilakukan.
  2. Bawa atau sewa tenda sesuai dengan kebutuhan. Ini adalah bagian terpenting karena tenda yang akan melindungi kita dari hujan, angin, maupun panas.
  3. Mengenai peralatan yang dibawa saat berkemah sebisa mungkin sesuaikan dengan lokasi. peralatan ini mencakup banyak hal. Misalnya pakaian, alas kaki, tas, alat mandi dan sebagainya.
  4. Jangan lupa bawa peralatan memasak dan bahan makanan ketika kemah, item ini tidak boleh dipersiapkan secara teledor. Bawalah peralatan memasak yang praktis dan bahan makanan yang instan.
  5. Jangan lupa bawa alas tidur, senter, obat anti serangga, tali, dan peralatan memotong (gunting atau pisau), obat pribadi dan P3K. Bisa juga membawa peralatan survival kit, seperangkat alat untuk berjaga-jaga saat kondisi darurat.
  6. Buat acara yang menghibur dan tidak membosankan agar kemping semakin berkesan seperti, acara api unggun, game-game kecil dan sebagainya.

 

Kemping, Rekreasi Murah Bersama Keluarga

Recommended For You

About the Author: Keluargaku

Lentera Keluarga turut mengantar menuju masyarakat Indonesia yang mandiri dan sejahtera

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *