Nilai Nutrisi Dalam Buah Durian

Siapa yang tidak mengenal buah durian? Durian merupakan salah satu buah yang populer bagi masyarakat Indonesia. Namun, aroma buah durian yang tajam tidak disukai oleh sebagian konsumen. Aroma tersebut berasal dari senyawa propanatiol (sejenis belerang) ester etil alfa metilburitat serta sederet senyawa lainnya.

Durian merupakan sumber karbohidrat, protein, dan lemak serta mengandung gula yang tinggi, vitamin C, kalium, triptopan, asam amino dan serotonin. Kandungan gizi yang dikandung oleh durian sangat bervariasi. Lemak durian merupakan lemak tak jenuh. Senyawa nitrogen pada durian yang cukup tinggi berasal dari asam amino yang diperlukan untuk pembentukan protein.


 

Manfaat Dari Buah Durian Bagi Kesehatan

 
Senyawa asam aminonya, antara lain sistin dan metionin yang bermanfaat untuk pertumbuhan rambut dan kuku. Sementara itu, metioninnya membantu memperbaiki fungsi hati dan ginjal. Lisin, leusin, isoleusin dapat membantu penyerapan kalsium sehingga mengoptimalkan pertumbuhan dan memperbaiki jaringan otot dan meningkatkan kewaspadaan.

Secara empiris, durian merupakan obat rematik. Durian mengandung valin dan prolin yang dapat memperbaiki fungsi sendi dan tendon serta membantu penyembuhan luka. Durian juga mengandung asam matc yang dapat membantu kelancaran proses pencernaan.

Nilai Gizi dalam buah durian

Bahaya Efek Samping Buah Durian

Namun durian perlu diwaspadai untuk penderita hipertensi karena kandungan fosfor dan natriumnya tinggi, tetapi kadar kaliumnya rendah sehingga dapat meningkatkan tekanan darah. Kandungan kalsium dan zat besi pada durian cukup tinggi sehingga dapat menyebabkan sembelit.

Mereka yang berniat menurunkan berat badan perlu hati-hati karena kadar kalori pada durian cukup tinggi. Kadar gula yang cukup tinggi pada durian juga perlu diwaspadai bagi penderita diabetes.

Sebagian yang memakan durian dapat mengakibatkan tubuh terasa lemas, diare dan mual karena kandungan argininnya. Para ahli mengingatkan agar sebelum dan sesudah makan durian harus banyak minum air untuk mencegah dehidrasi.

Temuan terakhir menyatakan bahwa daging durian dengan cita rasa yang lezat ternyata tidak mengandung kolesterol. Database daftar gizi nasional dari Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA) mencantumkan kandungan kolesterol durian 0.0 mg.

Bagi yang akrab dengan biologi gizi dasar, hal ini tidak mengejutkan karena memang tidak ada tanaman yang mengandung kolesterol. Jadi durian tidak memiliki kolesterol, termasuk juga buah dan sayuran lainnya.

 

Nilai gizi buah durian – Lentera Keluarga

Recommended For You

About the Author: Keluargaku

Lentera Keluarga turut mengantar menuju masyarakat Indonesia yang mandiri dan sejahtera

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *