Bagi orang yang suka melihat tayangan cooking show di televisi atau video di internet, terkadang Chef menggunakan istilah dalam bahasa Inggris saat memasak, yang terkadang membuat bingung bagi orang awam. Meskipun Chef tersebut orang Indonesia, namun istilah teknik memasak terkadang masih menggunakan bahasa asing, yang umumnya dipakai dalam kalangan chef. Apalagi jika cooking show full berbahasa Inggris.
Tidak ada salahnya untuk mengenal beberapa istilah teknik memasak yang sering digunakan oleh para Chef. Yang penting adalah mencoba beberapa resep masakan.
Istilah Teknik Memasak
Pan Sear
Pan searing adalah teknik memasak dengan suhu tinggi menggunakan wajan datar atau bergerigi di
atas kompor untuk membentuk kerak karamel di bagian luar dari daging, unggas atau ikan. Biasanya teknik pan sear termasuk dalam teknik braising yaitu setelah melakukan pan seared dilanjutkan dengan memasukkan makanan tersebut ke dalam oven atau dimasak ke dalam wadah tertutup (panci/pot) dengan disertai sedikit kuah/kaldu.
Pan Fry
Pan frying adalah teknik memasak dengan menggoreng menggunakan minyak sekitar setengah inci di dalam wajan dengan suhu sedang hingga makanan terendam sebagian dalam minyak dan kemudian di bolak balik ke dua sisi hingga matang dan kecokelatan.
Deep Fry
Deep frying adalah teknik memasak dengan menggoreng menggunakan minyak yang banyak dan makanan terendam seluruhnya dalam minyak panas. Hasilnya adalah renyah, kecokelatan di luarnya dan dalamnya sepenuhnya matang.
Grill
Grilling adalah teknik memasak dengan panas kering langsung ke permukaan makanan, dari atas atau di bawah. Sesekali, makanan dibalik agar matangnya merata dan diberi bumbu agar lebih meresap. Contoh makanan yang biasanya di-grill adalah sate, ayam bakar, steak BBQ.
Sauté
Sauté adalah teknik memasak dengan cara menumis sebentar menggunakan minyak yang sedikit dengan suhu tinggi, biasanya dalam wajan di atas kompor.
Boil
Boiling adalah adalah teknik memasak dengan merebus menggunakan panci hingga makanan terendam sepenuhnya di dalam air, yang telah dipanaskan hingga mendekati titik didih 100°C dimasak sampai lunak, kemudian ditiriskan.
Blanch
Blanching adalah teknik memasak yang sama seperti merebus (boiling), tetapi hanya sebentar dan kemudian segera di taruh di air es untuk menghentikan proses memasak. Teknik ini biasanya digunakan untuk bahan makanan yang nantinya akan diolah kembali.
Roast
Roasting adalah teknik memasak dengan cara memanggang, berbeda dengan grill (dibakar). Roasting menggunakan oven yang mengeluarkan gelombang panas untuk mematangkan makanan. Umumnya roasting digunakan untuk daging atau sayuran.
Bake
Baking adalah teknik memasak sama dengan Roasting, tetapi lebih mengacu pada roti dan kue-kue, yaitu metode memasak yang menggunakan panas kering tidak langsung dalam oven.
Simmer
Simmering adalah teknik memasak dengan menggunakan api kecil. Biasanya tingkat kematangan dengan teknik ini lebih sempurna. Biasa digunakan untuk memasak sayuran, terutama maskan bersantan.
Tentu saja masih banyak istilah teknik memasak yang ada.
Beberapa Istilah Teknik Memasak